Monday, January 11, 2016

Sapi Highland

Awal bulan Januari ini, teman saya dari kota Brighton datang ke Glasgow. Ingin sekali dia menjumpai sapi yang disebutnya Highland cow alias sapi Highland. Sapi ini sering dijumpai di kartu pos di kota - kota di Skotlandia. Bisa dibilang, salah satu kekhasan Skotlandia adalah si sapi Highland ini. Highland sendiri adalah nama kawasan bersejarah di Skotlandia dengan pemandangan alam yang mengagumkan dan suhu yang.... lebih dingin. Yang penasaran dengan Highland klik saja link ini .

Nah, Minggu 10 Januari 2016 kemarin, saya menghabiskan minggu pagi yang hujan di Pollok Country Park (kita singkat aja jadi PCP). Taman yang sangat luas, 1 jam naik bus dari Glasgow City Center. Karena Pollok bukan satu - satunya tujuan saya hari itu, biar hemat saya beli saja tiket bus all day seharga £4.3.

Taman ini suasananya ndeso banget sih. Mungkin karena lapangan hijaunya luas sekali, banyak pohon - pohon, dan dialiri sungai. Kalau taman di dalam kota Glasgow umumnya tidak terlalu luas, banyak ornamen seperti air mancur, patung, ataupun bangku taman. 

Saking ndesonya, ada peternakan sapi dan kuda di PCP. Saya melihat bangunan yang mirip peternakan kuda. Sayangnya, kami tak berhasil melihat kudanya. Tapi kami berhasil melihat sapi dari jarak dekat. Sapi Highland ..! 

Pollok Park's Highland Cows.
Photo by me, taken with Samsung NX500
Awalnya ada kawanan sapi, jumlahnya tiga ekor. Meski hujan dan suhu -2 derajat celcius, mereka anteng saja. Seekor sapi dari kawanan itu bahkan serius menyantap makanan dari dalam ember putih.
A weird conversation between the cow and the bird.
Photo by me taken with Samsung ND500.
Berjalan lagi sekitar 50 meter, saya jumpai satu lagi sapi Highland. Kali ini warna putih. Tiba - tiba ada burung warna hitam mendekat ke sapi. Mereka sempat saling tatap beberapa detik. Ngobrol bahasa kalbu kali ya. Heheehe

Sapi Highland ini tanduknya lebih panjang. Sekilas mirip kerbau tapi bulunya panjang. Menurut Wikipedia, Sapi ini punya bulu panjang sebagai bentuk adaptasi dari temperatur Skotlandia yang dingin. Oiya, selain di Skotlandia, sapi ras ini juga diperternakkan di Norwegia dan Kanada.
Meski kelihatannya horor, ternyata daging sapi Highland sangat rendah kolesterol. Sementara, susu yang dihasilkan oleh sapi ini juga berkualitas baik dengan kadar buttermilk lebih tinggi. Oke sapi, sampai jumpa lagi.

*foto ini juga saya unggah di instagram @okkyirmanita 

No comments: