Monday, October 24, 2011

Prof. Anwar Idolaku

Prof Anwar (berbaju batik) bersama Ketua LP2KI, Mushawwir Arsyad. 22/10/2011

Prof. Dr. Anwar Borahima, SH. MH., dosen bagian hukum keperdataan, sekaligus ketua bagian keperdataan Fakultas Hukum Unhas.

Foto di atas dikutip saat beliau menyampaikan sambutan dalam pembukaan kokurikuler penulisan. Beliau juga merangkap pembina UKM Lembaga Penalaran dan Penulisan Karya Ilmiah (LP2KI) Fakultas Hukum Unhas.

Pengalaman mengajarnya sudah tidak diragukan lagi. Penulis pernah diajar dalam mata kuliah Hukum Perdata dan Hukum Jaminan. Suasana kelas ketika beliau mengajar adalah

-hening
-kaya ilmu
-kocak

Beliau mampu menempatkan kapan harus menjelaskan dengan serius, dan kapan menyuguhkan guyonan yang mencairkan suasana. Hebatnya lagi, ketika beliau guyon, beliau tidak tertawa, padahal penghuni kelas yang lain sudah mati ketawa.


Kelebihan lain yang dimilikinya adalah disiplin. Beliau selalu datang tepat waktu dalam mengajar, meski pada mata kuliah yang dimulai pukul 07.30 sekalipun. Hal yang penulis tidak akan pernah lupa adalah ketika belajar hukum jaminan. Kuliah dimulai pukul 07.30 dan penulis baru tiba di kampus hampir pukul 08.00. Dengan menggunakan kemeja pendek yang ditutupi jaket, penulis terburu-buru mencapai pintu kelas dan terpaksa diusir. Bukannya miris, penulis selalu ingin tertawa ketika mengingat momen itu lagi. Intinya Prof Anwar idolaku :) :)

No comments: